Record Details

Perbandingan Kemampuan Representasi Matematis Siswa pada Materi Statistika yang Mengikuti Les Lembaga Bimbel dengan Siswa yang Tidak Mengikuti Les Lembaga Bimbel

Square : Journal of Mathematics and Mathematics Education

View Archive Info
 
 
Field Value
 
Title Perbandingan Kemampuan Representasi Matematis Siswa pada Materi Statistika yang Mengikuti Les Lembaga Bimbel dengan Siswa yang Tidak Mengikuti Les Lembaga Bimbel
 
Creator Nugroho, Arifin Adi
Hidayati, Destia Wahyu
Kurniati, Lenny
 
Description Representasi matematika merupakan suatu hal yang selalu muncul ketika orang mempelajari matematika, dengan demikian representasi matematis perlu mendapat penekanan dan dimunculkan dalam proses pengajaran matematika pada materi statistika disekolah. Bimbingan belajar merupakan sarana yang tepat untuk membantu siswa mengatasi masalahnya dalam belajar dan menjadi lebih berprestasi. Tujuan Penelitian ini adalah (1) menentukan siswa yang mengikuti les lembaga bimbel apakah ada perbedaan kemampuan representasi matematis pada soal uraian statistika dengan siswa yang tidak mengikuti les lembaga bimbel, (2) menentukan rata-rata kemampuan representasi matematis siswa yang mengikuti les lembaga bimbel di atas KKM, (3) menetukan faktor apa saja yang membuat kemampuan representasi matematis siswa yang mengikuti les lembaga bimbel dengan siswa yang tidak mengikuti les lembaga bimbel berbeda. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan subjek siswa kelas XII IPA 1 terdiri dari 36 siswa dan kelas XII IPA 2 terdiri dari 36 siswa. Hasil penelitian data akhir nilai sig kemampuan representasi matematis siswa yang mengikuti les lembaga bimbel dengan siswa yang tidak mengikuti les lembaga bimbel adalah 0,136, karena nilai sig lebih dari 0,05 sehingga tidak ada perbedaan rata-rata antara siswa yang mengikuti les lembaga bimbel dengan siswa yang tidak mengikuti les lembaga bimbel. Rata-rata kemampuan representasi matematis siswa yang ikut bimbel di atas KKM. Nilai sig (2-tailed) kemampuan representasi matematis siswa yang mengikuti les lembaga bimbel adalah 0,350, karena nilai sig(2-tailed) lebih dari 0,05 sehingga tingkat keberhasilan siswa mencapai yang diharapkan. Sedangkan nilai sig(2-tailed) kemampuan representasi matematis siswa yang tidak mengikuti les lembaga bimbel adalah 0,778, karena nilai sig (2-tailed) lebih dari 0,05 sehingga tingkat keberhasilan siswa mencapai yang diharapkan.Kata kunci: kemampuan representasi matematis, lembaga bimbel.
 
Publisher UIN Walisongo Semarang
 
Contributor Universitas IVET
 
Date 2020-10-26
 
Type info:eu-repo/semantics/article
info:eu-repo/semantics/publishedVersion
Peer-reviewed Article
 
Format application/pdf
 
Identifier https://journal.walisongo.ac.id/index.php/square/article/view/6247
10.21580/square.2020.2.2.6247
 
Source Square : Journal of Mathematics and Mathematics Education; Vol 2, No 2 (2020); 103-107
2714-5506
2714-609X
10.21580/square.2020.2.2
 
Language eng
 
Relation https://journal.walisongo.ac.id/index.php/square/article/view/6247/2904
 
Rights Copyright (c) 2020 Square : Journal of Mathematics and Mathematics Education
http://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0