Pengembangan Media Pembelajaran Menggunakan Multimedia Interaktif Lectora Inspire
Tarbiyatuna: Jurnal Pendidikan Islam
View Archive InfoField | Value | |
Title |
Pengembangan Media Pembelajaran Menggunakan Multimedia Interaktif Lectora Inspire
— |
|
Creator |
Mandasari, Desy
Rahman, Kholilur Faishol, Riza |
|
Description |
Media pembelajaran merupakan alatbantu yang sengaja digunakan sebagai perantara antara guru dan siswa dalam memahami materi pelajaran agar lebih efektif dan efisien. Dalam pembelajaran Guru dituntut untuk mampu menciptakan pembelajaran yang inovatif dan lebih menarik dalam pembelajaran, salah satu cara menciptakan pembelajaran yang inovatif dan menarik yaitu menggunakan media pembelajaran. Salah satu media pembelajaran yang saat ini sedang dikembangkan oleh dunia pendidikan yaitu multimedia interaktif Lectora Inspire. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan produk media pembelajaran interaktif pada mata pelajaran Fiqih bab shalat dalam keadaan darurat yang valid digunakan, mengetahui efektifitas penggunaannya. Locus riset ini adalah MTs Al-Kutsar Srono. Penelitian ini menggunakan metode penelitian pengembangan R&D (Research and Development) yang telah diadaptasi menjadi 9 tahap, yaitu (1) Potensi Masalah, (2) Pengumpulan Data dan Analisis Kebutuhan, (3) Desain Produk, (4) Validasi Desain oleh ahli, (5) Revisi Desain, (6) Uji Coba Produk, (7) Revisi Produk, (8) Uji Coba Pemakaian, (9) Revisi Produk, dan terakhir Hasil Akhir Produk. Hasil penelitian yang diperoleh adalah media pembelajaran yang dikemas dalam bentuk Compact disc (CD) dengan nama Materi Shalat dalam Keadaan Darurat. Validasi media dilaksanakan untuk menghasilkan produk media pembelajaran yang layak digunakan. Validasi yang dilakukan ada 3 aspek keahlian yaitu: ahli media, ahli materi, dan guru bidang studi. Hasil validasi media menunjukkan bahwa prosentase ahli media 88%, ahli materi 88%, guru bidang studi 82%. Respon siswa terhadap media pembelajaran dinyatakan sangat baik dengan hasil prosentasi 96,2%. Untuk mengetahui efektifitas penggunaan media lectora digunakan perhitungan hasil pre-test dan post-test menggunakan SPSS versi 20. Berdasarkan hasil uji t diperoleh nilai Sig. 0,000 < 0,05 maka HO ditolak dan HA diterima. Jadi ada perbedaan yang signifikan antara hasil pre-test dan post-test. Sehingga media lectorainspire efektif digunakan dalam pembelajaran Fiqih kelas VII di MTs Al-Kautsar Srono.
|
|
Publisher |
Lembaga Penelitian, Penerbitan dan Pengabdian Masyarakat Institut Agama Islam Syarifuddin Lumajang
|
|
Date |
2020-02-15
|
|
Type |
info:eu-repo/semantics/article
info:eu-repo/semantics/publishedVersion |
|
Format |
application/pdf
|
|
Identifier |
https://ejournal.iaisyarifuddin.ac.id/index.php/tarbiyatuna/article/view/608
10.36835/tarbiyatuna.v13i1.608 |
|
Source |
Tarbiyatuna: Jurnal Pendidikan Islam; Vol 13 No 1 (2020): FEBRUARI; 37-55
2442-4579 2085-6539 10.36835/tarbiyatuna.v13i1 |
|
Language |
eng
|
|
Relation |
https://ejournal.iaisyarifuddin.ac.id/index.php/tarbiyatuna/article/view/608/376
|
|
Rights |
Copyright (c) 2020 Desy Mandasari, Kholilur Rahman, Riza Faishol
http://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0 |
|