Efektivitas Pembelajaran Model Sentra Persiapan terhadap Kemampuan Berhitung Permulaan Anak Usia 4-5 Tahun di RA Al-Halimiyah Lekok Pasuruan
PROCEEDING: The Annual International Conference on Islamic Education
View Archive InfoField | Value | |
Title |
Efektivitas Pembelajaran Model Sentra Persiapan terhadap Kemampuan Berhitung Permulaan Anak Usia 4-5 Tahun di RA Al-Halimiyah Lekok Pasuruan
|
|
Creator |
Rodliyah, Siti
Ismawati, Putri |
|
Description |
Tujuan Penelitian ini adalah untuk meningkatan kemampuan berhitung anak melalui pembelajaran sentra persiapan dengan mengangkat study ”Efektivitas Pembelajaran Sentra Persiapan terhadap Kemampuan Berhitung Permulaan Anak Usia 4-5 tahun di RA Al-Halimiyah lekok Pasuruan.” Desain dalam penelitian ini yaitu deskriptif. Pengumpulan data dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan metode wawancara, observasi, dan dokumentasi. Data dianalisis dengan menggunakan teknik kualitatif deskriptif. Hasil penelitian: Pelaksanaan pembelajaran dengan menggunakan pembelajaran sentra persiapan di RA Al-Halimiyah Lekok Pasuruan menurut penulis sudah cukup baik, karena berdasarkan hasil penelitian yang kami lakukan pada tahap pra pembelajaran sentra, penelitian tahap I dan tahap II setelah pembelajaran sentra persiapan dapat ditarik kesimpulan bahwa dengan bermain di sentra persiapan pat meningkatkan kemampuan berhitung anak usia 4-5 tahun di RA Al-Halimiyah Lekok Pasuruan. Hal tersebut dapat diketahui dari hasil analisis pembelajaran berhitung anak dengan menggunakan jari atau menulis angka di papan tulis, terlihat pada tahap pra pembelajaran sentra persiapan sebesar 54%. Ini berarti kemampuan berhitung anak belum berkembang sesuai harapan. Pada tahap I setelah pembelajaran sentra persiapan rata-rata keberhasilan sebesar 71% yang berarti kemampuan motorik halus anak berkembang sesuai harapan. dan pada tahap II terjadi peningkatan rata-rata kemampuan berhitung anak mencapai 89% yang berarti kemampuan motorik halus anak sudah berkembang sangat baik dilihat dari penelitian maka dapat disimpulkan bahwa pembelajaran berhitung dengan model pembelajaran sentra persiapan dapat berpengaruh terhadap kognitif anak usia 4-5 tahun di RA Al-Halimiyaha Lekok Pasuruan. Hasil tersebut dapat diketahui dengan adanya peningkatan skor berhitung pada anak antara sebelum dan sesudah penerapan pembelajaran sentra persiapan.
|
|
Publisher |
Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Nahdlatul Ulama Al Hikmah Mojokerto
|
|
Date |
2018-03-05
|
|
Type |
info:eu-repo/semantics/article
info:eu-repo/semantics/publishedVersion Peer-reviewed Article |
|
Format |
application/pdf
|
|
Identifier |
http://jurnal.stitnualhikmah.ac.id/index.php/proceedings/article/view/176
|
|
Source |
PROCEEDING: The Annual International Conference on Islamic Education; Vol 3 No 2 (2018): Seri-2; 55-68
|
|
Language |
eng
|
|
Relation |
http://jurnal.stitnualhikmah.ac.id/index.php/proceedings/article/view/176/158
|
|
Rights |
Copyright (c) 2018 PROCEEDING: The 3rd Annual International Conference on Islamic Education
http://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0 |
|