Preservasi Pakan dengan Teknologi Ensilase untuk Optimalisasi Ketersediaan Bahan Pakan Ternak Hijauan di Desa Ngasem Kecamatan Ngajum Kabupaten Malang
I-Com: Indonesian Community Journal
View Archive InfoField | Value | |
Title |
Preservasi Pakan dengan Teknologi Ensilase untuk Optimalisasi Ketersediaan Bahan Pakan Ternak Hijauan di Desa Ngasem Kecamatan Ngajum Kabupaten Malang
|
|
Creator |
Fadliana, Alfi
Choirina, Priska Tjiptady, Bella Cornelia Fitriani, Indah Martha Pradhana, Candra |
|
Subject |
pakan ternak
preservasi fermentasi ruminansia ensilase |
|
Description |
Kecenderungan metode pencarian rumput yang masih tradisional dan ketersediaan pakan ternak hijauan untuk ruminansia yang terbatas pada musim kemarau merupakan kendala utama yang dihadapi oleh petani-pemelihara ternak di Desa Ngasem Kecamatan Ngajum Kabupaten Malang. Salah satu upaya yang dilakukan dalam kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) ini adalah dengan memberikan pengetahuan dan keterampilan preservasi pakan melalui metode ensilase dengan memanfaatkan limbah pertanian dan tanaman rumput lokal. Tujuan kegiatan ini adalah meningkatkan pemahaman petani-pemelihara ternak mengenai kebutuhan nutrien ternak ruminansia, menjamin ketersediaan pakan ternak sepanjang musim, dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat petani-pemelihara ternak. Bentuk kegiatan PkM terdiri dari: 1) sosialisasi teknologi ensilase dan pemanfaatan limbah pertanian, 2) demonstrasi/praktik pembuatan pakan ternak fermentasi dengan teknologi ensilase, dan 3) pendampingan pasca kegiatan sosialisasi dan demonstrasi pembuatan pakan ternak ensilase. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan pengetahuan masyarakat tentang pembuatan preservasi pakan dengan teknologi ensilase sekaligus optimalisasi pemanfaatan limbah pertanian dan tanaman rumput hijauan lokal sebagai cadangan ketersediaan pakan ternak ruminansia. Hal ini terlihat dari tingkat partisipasi dan antusiasme petani-pemelihara ternak dalam mengikuti rangkaian kegiatan edukasi.
The tendency of traditional grass-finding methods and the limited availability of forage fodder for ruminants during the dry season are the main obstacles faced by livestock keepers in Ngasem Village, Ngajum District, Malang Regency. One of the efforts made in this community service activity is to provide knowledge and skills of feed preservation through the ensilage method by utilizing agricultural waste and local grass plants. The purpose of this activity is to increase the understanding of livestock farmers regarding the nutritional needs of ruminants, ensure the availability of animal feed throughout the season, and improve the welfare of the livestock farming community. The forms of community service activities consist of: 1) socialization of ensilase technology and the use of agricultural waste, 2) demonstration/practice of making fermented animal feed with ensilase technology, and 3) post-socialization assistance and demonstration of making ensilage animal feed. The results of the activity showed an increase in public knowledge about making feed preservation with ensilage technology as well as optimizing the use of agricultural waste and local forage plants as a reserve for the availability of ruminant feed. This can be seen from the level of participation and enthusiasm of livestock farmers in participating in a series of educational activities. |
|
Publisher |
Fakultas Sains Dan Teknologi, Universitas Raden Rahmat Malang
|
|
Date |
2021-12-26
|
|
Type |
info:eu-repo/semantics/article
info:eu-repo/semantics/publishedVersion Artikel Peer-review |
|
Format |
application/pdf
|
|
Identifier |
https://ejournal.uniramalang.ac.id/index.php/i-com/article/view/957
10.33379/icom.v1i1.957 |
|
Source |
I-Com: Indonesian Community Journal; I-Com Vol. 1 No. 1 (Desember 2021); 24-34
I-Com: Indonesian Community Journal; Vol. 1 No. 1 (Desember 2021); 24-34 2809-2031 2809-2651 10.33379/icom.v1i1 |
|
Language |
ind
|
|
Relation |
https://ejournal.uniramalang.ac.id/index.php/i-com/article/view/957/648
|
|
Rights |
Hak Cipta (c) 2021 I-Com: Indonesian Community Journal
|
|