Record Details

KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS MATEMATIS MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN E-LEARNING BERBANTUAN APLIKASI SEVIMA EDLINK

Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran

View Archive Info
 
 
Field Value
 
Title KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS MATEMATIS MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN E-LEARNING BERBANTUAN APLIKASI SEVIMA EDLINK
 
Creator Rosanti, Asih
Alifiani, Alifiani
Nursit, Isbadar
 
Description Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya perbedaan dan manakah yang lebih baik antara kemampuan berpikir kritis matematis kelas eksperimen dan kelas kontrol, untuk mendeskripsikan kemampuan berpikir kritis matematis kelas eksperimen dan kelas kontrol serta keterkaitan antara hasil data analisis kuantitatif dan kualitatif. Penelitian ini merupakan penelitian kombinasi (mix methods) dengan desain sequential explanatory yaitu menganalisis hasil data kuantitatif pada tahap pertama dan menganalisis hasil data kualitatif pada tahap kedua. Jenis penelitian yaitu quasi experimental design yang menggunakan teknik pengambilan sampel dengan Convenience Sampling. Populasi dalam penelitian adalah seluruh kelas VIII di MTsN 1 Buleleng, sampel pada penelitian ini adalah kelas VIIID dan VIIIF. Instrumen yang digunakan pada penelitian kuantitatif berupa  pretest dan posttest, sedangkan pada penelitian kualitatif berupa observasi, catatan lapangan dan wawamcara. Berdasarkan hasil analisis data kuantitatif diperoleh nilai Sig = 0,024 < 0,05 yang artinya terdapat perbedaan kemampuan berpikir kritis matematis antara kelas eksperimen dan kelas kontrol. Untuk uji satu pihak kemampuan berpikir kritis matematis diperoleh thitung > ttabel atau 2,333 > 2,012 dengan df = 46 yang artinya kemampuan berpikir kritis matematis kelas eksperimen lebih baik daripada kelas kontrol. Sedangkan analisis data kualitatif menunjukkan bahwa subjek penelitian kelas eksperimen lebih menguasai indikator-indikator kemampuan berpikir kritis matematis, sehingga keterkaitan hasil analisis kuantitatif dan kualitatif dapat mendukung, melengkapi, dan memperkuat hasil analisis data kuantitatif.
 
Publisher Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran
 
Contributor
 
Date 2020-08-12
 
Type info:eu-repo/semantics/article
info:eu-repo/semantics/publishedVersion
Peer-reviewed Article
 
Format application/pdf
 
Identifier http://riset.unisma.ac.id/index.php/jp3/article/view/8072
 
Source Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran; Vol 15, No 33 (2020): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran
2337-6384
 
Language eng
 
Relation http://riset.unisma.ac.id/index.php/jp3/article/view/8072/6709
 
Rights Copyright (c) 2020 Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran