Record Details

KETIDAKADILAN GENDER TOKOH UTAMA PEREMPUAN DALAM NOVEL GENDUK KARYA SUNDARI MARDJUKI

Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran

View Archive Info
 
 
Field Value
 
Title KETIDAKADILAN GENDER TOKOH UTAMA PEREMPUAN DALAM NOVEL GENDUK KARYA SUNDARI MARDJUKI
 
Creator nuka, margareta
 
Description ABSTRAK : Novel “Genduk” merupakan salah satu novel yang menceritakan tentang ketidakadilan yang dialami oleh tokoh Genduk. Novel ini sangat berbeda dengan novel lainnya, perbedaan dengan novel lain adalah bahwa novel ‘Genduk” selain menyajikan bentuk novel pada umumnya novel ini juga menyajikan bentuk ketidakadilan gender dan sumber-sumber lain yang digunakan dalam memaparkan masalah dalam ceritanya. Bentuk ketidakadilan gender yang dialami oleh tokoh perempuan yang bernama Genduk lebih dominan dalam novel ini. Ia mengalami berbagai ketidakadilan dimulai sejak ia masih kecil karena ayahnya pergi meninggalkannya, dan itu menjadi bahan omongan masyarakat. Dari sinilah ketidakadilan terjadi pada Genduk dan ibunya serta masyarakat desa Riginsari yang sebagian besar adalah petani tembakau. Sehingga para ahli sastra indonesia memandang novel ini berkualitas karena selain memberikan hiburan kepada pembacanya juga menceritakan ketidakadilan gender yang dikemas dalam bahasa yang sangat sederhana dan juga mudah dipahami oleh pembacanya.Adapun fokus penelitian yang dianalisis adalah: (1) Bentuk ketidakadilan Gender dalam novel Genduk karya Sundari Mardjuki, (2) Pemaknaan dari ketidakadilan gender dalam novel Genduk karya Sundari Mardjuki, (3) faktor penyebab ketidakadilan gender dalam novel Genduk karya Sundari Mardjuki. Secara umum tujuan penelitian ini adalah untuk mendapatkan gambaran mengenai (1) Mendeskripsikan bentuk ketidakadilan gender tokoh utama perempuan dalam novel Genduk karya Sundari Mardjuki, (2) mendeskripsikan pemaknaan dari ketidakadilan gender tokoh utama perempuan dalam novel Genduk  karya Sundari Mardjuki, dan (3) mendeskripsikan faktor penyebab ketidakadilan gender tokoh utama perempuan dalam novel Genduk  karya Sundari Mardjuki.Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Pendekatan kualitatif bertujuan untuk menghasilkan data berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang-orang dan perilaku yang dapat diamati dalam novel Genduk karya Sundari Mardjuki. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif karena data yang didapat berupa kata-kata, frasa dan kalimat, bukan dengan angka dan peneliti sendiri menjadi intrumen dalam proses penelitian. Peneliti menjadikan novel Genduk sebagai sumber data. Dari novel Genduk peneliti berusaha menemukan data-data berupa bentuk marginalisasi, subordinasi, stereotipe, kekerasan dan beban kerja tokoh Genduk dalam bentuk dialog maupun monolog. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik metode observasi dan studi kepustakaan karena dapat membantuk untuk mendapatkan data yang diinginkan. Sebagai instrumen penelitian, peneliti menggunakan tabel penjaring data sebagai instrumen penunjang untuk menganalisis data. Dalam pengecekan keabsahan data peneliti melakukan diskusi dengan teman sejawat guna memperoleh masukan yang nantinya dapat dijadikan dasar klasifikasi penafsiran dan memperbanyak referensi. Dalam melakukan penelitian terdapat tahap penelitian yang harus dilakukan peneliti yaitu tahap persiapan, tahap pelaksanaa, dan tahap penyelesaian.Hasil penelitian ini menunjukan adanya bentuk-bentuk ketidakadilan gender tokoh Genduk yaitu: (1) Marginalisasi, diantaranya: tidak mampu, tidak ada kebebasan, egois, (2) Subordinasi, diantaranya: tidak adil, kekuasaan milik laki-laki, pandangan rendah dari orang sekitar, perbedaan hak antara perempuan dan laki-laki, perbedaan kedudukan atau derajat antara laki-laki dan perempuan, (3) stereotipe, diantaranya: pemenuhan kebutuhan laki-laki, emosional dan sensitif, perempuan menikah dan mempunyai anak.Kata-kata Kunci: Ketidakadilan gender,bentuk ketidakadilan gender, novel, dan Tokoh perempuan.  
 
Publisher Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran
 
Contributor
 
Date 2020-01-29
 
Type info:eu-repo/semantics/article
info:eu-repo/semantics/publishedVersion
Peer-reviewed Article
 
Format application/pdf
 
Identifier http://riset.unisma.ac.id/index.php/jp3/article/view/5583
 
Source Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran; Vol 15, No 13 (2020): Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran
2337-6384
 
Language eng
 
Relation http://riset.unisma.ac.id/index.php/jp3/article/view/5583/4741
http://riset.unisma.ac.id/index.php/jp3/article/downloadSuppFile/5583/572
 
Rights Copyright (c) 2020 Jurnal Penelitian, Pendidikan, dan Pembelajaran