Record Details

Efek Perasan Aloe vera L. terhadap Ketebalan Epitel dan Kepadatan Kolagen pada Luka Sayat Tikus Wistar

Jurnal Bio Komplementer Medicine

View Archive Info
 
 
Field Value
 
Title Efek Perasan Aloe vera L. terhadap Ketebalan Epitel dan Kepadatan Kolagen pada Luka Sayat Tikus Wistar
 
Creator Alfiaturrohmah, Ayu
Herbani, Merlita
Andriana, Diah
 
Description Pendahuluan: Luka sayat merupakan terputusnya kontinuitas kulit baik luka trauma maupun luka robekan linier pembedahan. Proses penyembuhan luka meliputi fase inflamasi, proliferasi, dan remodeling. Lidah buaya dengan kandungan glikoprotein, acemannan dapat menginduksi sitokin TGFβ untuk meningkatkan pembentukan sel fibroblast. Sel ini sangat berperan dalam epitelisasi dan sintesis kolagen. Penelitian ini digunakan untuk mengetahui efek perasan lidah buaya dalam proses penyembuhan luka melalui pengamatan ketebalan epitel dan kepadatan kolagen.Metode: Penelitian eksperimental laboratorium in vivo posttest-only control group design. Tikus wistar jantan sebanyak 20 ekor berusia 2-3 bulan dibagi menjadi 4 kelompok, (1) kontrol positif dengan Povidone iodine 10% (KP), (2) Kelompok perlakuan dengan perasan lidah buaya konsentrasi 20% (P1), (3) 40% (P2) dan (4) 80% (P3) selama 7 hari.  Pemeriksaan ketebalan epitel menggunakan teknik blok parafin dan pengecatan HE (Hematoxylin-Eosin) dan  kepadatan kolagen diperiksa dengan teknik pewarnaan Masson’s Trichrome dan software imageJ. Data dianalisa dengan uji One Way ANOVA dilanjutkan uji Least Significant Difference (LSD) (signifikansi p≤0,05).Hasil: Hasil pemberian perasan lidah buaya dosis 40% dan 80% dapat meningkatkan ketebalan epitel tikus wistar jantan secara signifikan sebesar 63,6% dan 72,9% dibanding kelompok kontrol positif (p≤0,05) dengan nilai masing-masing  KP 428,02 ± 124,46 µm,  P1 554,56 ± 98,28 µm, P2 700,07 ± 133,18 µm  dan P3 739,91 ± 147,26 µm. Hasil kepadatan kolagen pada semua dosis perasan daun lidah buaya yang diberikan dengan nilai  KP 150,5 ± 25,31%, P1 154,16 ± 22,8 %, P2 155,84 ± 18 %, P3 158,23 ± 17,59 % tidak lebih tinggi (p>0,05) jika dibandingkan dengan kelompok kontrol positif.Kesimpulan: Pemberian perasan daun lidah buaya pada dosis 40% dan 80% dapat meningkatkan ketebalan epitel pada luka saytatikus wistar jantan, namun tidak dapat meningkatkan kepadatan kolagen dalam semua dosis jika dibandingkan dengan pemberian povidone iodine 10%,Kata Kunci: Luka sayat, Perasan lidah buaya (Aloe vera Linn.), Ketebalan Epitel, Kepadatam Kolagen
 
Publisher Jurnal Bio Komplementer Medicine
 
Contributor
 
Date 2020-09-29
 
Type info:eu-repo/semantics/article
info:eu-repo/semantics/publishedVersion
Peer-reviewed Article
 
Format application/pdf
 
Identifier http://riset.unisma.ac.id/index.php/jbm/article/view/8938
 
Source Jurnal Bio Komplementer Medicine; Vol 7, No 2 (2020)
 
Language eng
 
Relation http://riset.unisma.ac.id/index.php/jbm/article/view/8938/7299
 
Rights Copyright (c) 2020 Jurnal Bio Komplementer Medicine