Record Details

PEMBELAJARAN ASWAJA UNTUK MENANGKAL PAHAM RADIKALISME INTOLERAN PADA PESERTA DIDIK DI MA MAARIF AL-ASY`ARI RANGGEH PASURUAN

Turatsuna : Jurnal Keislaman dan Pendidikan

View Archive Info
 
 
Field Value
 
Title PEMBELAJARAN ASWAJA UNTUK MENANGKAL PAHAM RADIKALISME INTOLERAN PADA PESERTA DIDIK DI MA MAARIF AL-ASY`ARI RANGGEH PASURUAN
 
Creator Labiba, Sayyidatul
 
Description ABSTRAKLabiba, Sayyidatul  2020.  Pembelajaran Aswaja Untuk Menangkal Paham Radikalisme intoleran Pada Peserta Didik Di MA Maarif Al-Asy`ari Ranggeh Pasuruan. Tesis, Program Studi Magister Pendidikan Agama Islam, Pascasarjana Universitas Malang. Pembimbing 1: Prof. Dr. H. MASKURI, M.Si, dan Pembimbing 2: Dr. Mohammad Afifulloh, M.Pd. Kata Kunci : Pembelajaran, Aswaja, Radikalisme Isu paham radikalisme yang menjalar di tingkat sekolah atau madarsah sudah tidak asing lagi. Melihat kondisi pembelajaran di MA Maarif Al-Asy`ari Ranggeh Pasuruan, di mana media sosial sudah bukan hal baru di kalangan pelajar dan informasi masalah radikalisme hampir tiap hari bisa diakses lewat internet, maka materi Aswaja yang diajarkan di MA Maarif Al-Asy`ari Ranggeh Pasuruan, masih perlu dirancang ulang, karena siswa masih mengalami kesulitan dalam memahami isi materi. Kualitas dan profesionalitas guru Aswaja di MA Maarif Al-Asy`ari Ranggeh Pasuruan, perlu ditingkatkan untuk menunjang kualitas pembelajaran materi Aswaja. Tujuan pepenelitian ini dapat dirumuskan sebagai berikut: 1) perencanaan pembelajaran aswaja untuk menangkal paham radikalisme intoleran pada peserta didik di Madrasah Aliyah Maarif Al-Asy`ari Ranggeh Pasuruan 2) proses pembelajaran aswaja untuk menangkal paham radikalisme intoleran pada peserta didik di Madrasah Aliyah Maarif Al-Asy`ari Ranggeh Pasuruan 3) model pembelajaran aswaja untuk menangkal paham radikalisme intoleran pada peserta didik di Madrasah Aliyah Maarif Al-Asy`ari Ranggeh PasuruanMetode Penelitian yang digunakan adalah jenis field research (penelitian kancah atau lapangan) dengan pendekatan deskriptif kualitatif. Pengumpulan data hasil wawancara, observasi dan dokumentasi mengenai kondisi MA Maarif Al-Asy’ari Ranggeh dan pembelajaran aswaja. Selanjutnya data yang diperoleh direduksi dan diverifikasi serta ditarik kesimpulan. Adapun pengecekan keabsahan data menggunakan triangulasi.Hasil penelitian ini sebagai berikut: 1) Penyusunan perencanaan pembelajaran Keaswajaan mengacu dari kurikulum LP Ma’arif NU Kab. Pasuruan atau Pendidikan Madrasah (Pendma) Kementerian Agama Kab. Pasuruan, yang terdiri silabus, program tahunan (Prota), Program semester (Prosem),  Rencana Pelaksaan Pembelajaran (RPP), dan Bahan/materi Muatan Lokal Aswaja/Ke-NU-an serta Media pembela  jaran aswaja meliputi: buku ajar, diktat atau resume, poster atau gambar tokoh, kisah inspiratif tokoh NU, atau media audio visual (film perjuangan); 2) dalam proses pembelajaran, Pembelajaran Aswaja berbasis Kelas, Pembelajaran Aswaja Berbasis Madrasah, Pembelajaran aswaja bentuk keteladanan, dan Kebijakan-kebijakan madrasah terkait nilai-nilai atau amaliyah aswaja, serta kegiatan Intrakurikuler dan Ekstrakurikuler Madrasah. 3) dalam model pembelajaran, a) Pendekatan yang digunakan: pendekatan pembelajaran yang berorientasi atau berpusat pada siswa (student centered approach) dan pendekatan pembelajaran yang berorientasi atau berpusat pada guru (teacher centered approach). b) Strategi Pembelajaran Aswaja, yaitu: Strategi pembelajaran Ekspositori Strategi Pembelajaran Inkuiri, Strategi Pembelajaran Kontekstual, dan Strategi Pembelajaran Kooperatif. c) Metode Pembelajaran Aswaja, di antaranya: metode ceramah, tanya jawab, diskusi, drill, pemberian tugas, dan problem solving. d) Teknik pembelajaran aswaja meliputi: teknik kuis bacaan, teknik pertanyaan kuis, dan teknik ringkasan materi. Abstract Labiba, Sayyidatul 2020. Learning Aswaja to Counteract Intolerant Radicalism in Students at MA Maarif Al-Asy`ari Ranggeh Pasuruan. Thesis, Masters Program in Islamic Religious Education, Postgraduate Program, University of Malang. Supervisor 1: Prof. Dr. H. MASKURI, M.Si, and Supervisor 2: Dr. Mohammad Afifulloh, M.Pd.Keywords: Learning, Aswaja, RadicalismThe issue of radicalism that spreads at the school or madarsah level is no stranger. Seeing the conditions of learning at MA Maarif Al-Asy`ari Ranggeh Pasuruan, where social media is not new among students and information on radicalism issues can be accessed almost every day via the internet, the Aswaja material taught at MA Maarif Al-Asy`ari Ranggeh Pasuruan, still needs to be redesigned, because students still have difficulty understanding the content of the material. The quality and professionalism of Aswaja teachers at MA Maarif Al-Asy`ari Ranggeh Pasuruan, need to be improved to support the quality of Aswaja learning materials.The objectives of this research can be formulated as follows: 1) Aswaja learning planning to ward off intolerant radicalism in students at Madrasah Aliyah Maarif Al-Asy`ari Ranggeh Pasuruan 2) Aswaja learning process to counteract intolerant radicalism among students at Madrasah Aliyah Maarif Al -Asy`ari Ranggeh Pasuruan 3) Aswaja learning model to counteract intolerant radicalism among students at Madrasah Aliyah Maarif Al-Asy`ari Ranggeh Pasuruan.The research method used is a type of field research (field or field research) with a qualitative descriptive approach. Collecting data from interviews, observations and documentation regarding the condition of MA Maarif Al-Asy'ari Ranggeh and learning aswaja. Furthermore, the data obtained is reduced and verified and conclusions are drawn. As for checking the validity of the data using triangulation.The results of this study are as follows: 1) The preparation of Keaswajaan learning planning refers to the curriculum of LP Ma'arif NU Kab. Pasuruan or Madrasah Education (Pendma) Ministry of Religion Kab. Pasuruan, which consists of a syllabus, an annual program (Prota), a semester program (Prosem), a lesson plan (RPP), and Aswaja / Ke-NU's Local Content / materials as well as Aswaja teaching media including: textbooks, dictates or resumes, posters or pictures of figures, inspirational stories of NU figures, or audio-visual media (struggle films); 2) in the learning process, Class-based Aswaja Learning, Madrasah-Based Aswaja Learning, Aswaja Learning in exemplary forms, and Madrasah policies related to values or amaliyah aswaja, as well as Madrasah intracurricular and extracurricular activities. 3) in the learning model, a) The approach used: a student-centered learning approach (student centered approach) and a teacher-centered approach to learning. b) Aswaja Learning Strategies, namely: Expository learning strategies Inquiry Learning Strategies, Contextual Learning Strategies, and Cooperative Learning Strategies. c) Aswaja Learning Methods, including: lecture method, question and answer method, discussion, drill, assignment, and problem solving. d) Aswaja learning techniques include: reading quiz techniques, quiz question techniques, and material summary techniques.
 
Publisher Turatsuna : Jurnal Keislaman dan Pendidikan
 
Contributor
 
Date 2021-02-01
 
Type info:eu-repo/semantics/article
info:eu-repo/semantics/publishedVersion
Peer-reviewed Article
 
Format application/pdf
 
Identifier http://riset.unisma.ac.id/index.php/TRSN/article/view/10026
 
Source Turatsuna : Jurnal Keislaman dan Pendidikan; Vol 3, No 1 (2021): FEBRUARI; 122-138
2337-6325
 
Language eng
 
Relation http://riset.unisma.ac.id/index.php/TRSN/article/view/10026/7955
 
Rights Copyright (c) 2021 Turatsuna : Jurnal Keislaman dan Pendidikan