PELAKSANAAN GOOD GOVERNANCE DALAM MENINGKATKAN EFEKTIVITAS KINERJA PEGAWAI PEREMPUAN PADA PELAYANAN PEMBUATAN KARTU KELUARGA (Studi di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Kotawaringin Timur Provinsi Kalimantan Tengah)
Respon Publik
View Archive InfoField | Value | |
Title |
PELAKSANAAN GOOD GOVERNANCE DALAM MENINGKATKAN EFEKTIVITAS KINERJA PEGAWAI PEREMPUAN PADA PELAYANAN PEMBUATAN KARTU KELUARGA (Studi di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Kotawaringin Timur Provinsi Kalimantan Tengah)
|
|
Creator |
Mahdalena, Mahdalena
Ati, Nurul Umi Abidin, Agus Zainal |
|
Description |
Good governance sebagai tujuan utama dalam penyelenggaraan pelayanan kepada masyarakat. Sebagai goals, tentunya good governance membutuhkan sebuah proses penyelenggaraan pemerintahan yang berkualitas, professional dan akuntabel. Pelayanan yang berkualitas tentunya dilakukan oleh aparatur yang memiliki kinerja yang baik serta profesional. Profesionalitas kinerja dibangun berdasarkan soft skill dan kemampuan yang dimiliki oleh aparatur. Ketika kemampuan dan soft skill itu dibangun dalam diri aparatur dan diikuti oleh pemberian pelayanan secara optimal dan prima, disitulah kinerja pelayanan tampak optimal sesuai dengan yang diharapkan. prinsip penting dalam penyelenggaraan pemerintahan adalah good governance (pemerintahan yang baik). Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pelaksanaan prinsip-prinsip Good Governance pada pelayanan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Kotawaringin Timur, dan mengetahui efektivitas kinerja pelayanan yang diberikan oleh pegawai perempuan serta apa saja penyebab kurang maksimalya pelayanan yang diberikan oleh aparatur/pegawai perempuan tersebut. Sesuai fakta dilapangan banyak sekali permasalahan yang terjadi pada pelayanan yang diberikan serta faktor-faktor yang menghambat efektivitas dari pelayanan yang diberikan oleh aparatur perempuan tersebut pada pelayanan pembuatan kartu keluarga diantarannya faktor peran ganda faktor SDM, kemampuan serta fasilitas yang kurang memadai. Dalam mengkaji penelitian, penulis menggunakan metode kualitatif yang di anggap metode ini dapat memahami permasalahan secara baik pada persoalan permasalahan sosial. Dari penelitian yang dilakukan dapat diketahui pelaksanaan prinsip-prinsip good governance serta faktor yang menyebabkan rendahnya kinerja pegawai perempuan, dari hasil disimpulkan sebagai berikut: pelaksanaan good Governance di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Kotawaringin Timur sudah cukup baik hanya saja ada beberapa prinsip yang pada pelaksanaannya masih rendah diantaranya efektivitas, akuntabilitas, efisiensi.serta faktor yang menjadi penyebab rendahnya kinerja pegawai perempuan diantarannya ialah faktor peran ganda yang dimiliki perempuan, faktor kemampuan/skill karena tidak adanya pelatihan yang diberikan kepada aparatur serta faktor fasilitas yang kurang memadai di kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil kabupaten Kotawaringin Timur Provinsi Kalimantan TengahKata Kunci: Pelayanan, Good Governance, Kinerja, Perempuan, SDM, Efektivitas, Kemampuan, Peran Ganda,Fasilitas
|
|
Publisher |
Universitas Islam Malang
|
|
Contributor |
—
|
|
Date |
2019-02-01
|
|
Type |
info:eu-repo/semantics/article
info:eu-repo/semantics/publishedVersion Artikel yang dipeer-review |
|
Format |
application/pdf
|
|
Identifier |
http://riset.unisma.ac.id/index.php/rpp/article/view/2110
|
|
Source |
Respon Publik; Vol 13, No 2 (2019): RESPON PUBLIK; 18-23
Respon Publik; Vol 13, No 2 (2019): RESPON PUBLIK; 18-23 23028432 |
|
Language |
eng
|
|
Relation |
http://riset.unisma.ac.id/index.php/rpp/article/view/2110/2021
http://riset.unisma.ac.id/index.php/rpp/article/downloadSuppFile/2110/134 |
|
Rights |
##submission.copyrightStatement##
|
|