Pengaruh variasi sudu pada piringan poros penggerak turbin angin model savonius
Jurnal Teknik Mesin
View Archive InfoField | Value | |
Title |
Pengaruh variasi sudu pada piringan poros penggerak turbin angin model savonius
|
|
Creator |
Subektiono, Heri
|
|
Description |
Penelitian ini dilatar belakangi hasil pengamatan peneliti, bahwa seiring dengan pemenuhan kebutuhan hidup sehari-hari, kebutuhan energi listrik semakin hari semakin bertambah. Penyediaan sumber energi listrik di negara berkembang seperti Indonesia sudah mulai mengalami keterbatasan. Pembangkit listrik yang ada sudah tidak mampu untuk mensupplay energy listrik pada waktu tertentu karena sumber energi listrik yang mulai terbatas. Oleh sebab itu, pada saat ini banyak penelitian yang melakukan penelitian tentang energi terbarukan agar mendapatkan sumber energi baru yang memiliki dampak positif bagi lingkungan dan bersifat renewable. Salah satu sumber energi terbarukan yang ramah lingkungan serta mudah diperoleh adalah energi angin. Salah satu upaya untuk mengatasi permasalahan tersebut adalah peneliti membahas tentang pemanfaatan energi angin sebagai penghasil listrik dengan menggunakan turbin angin savonius dengan variasi sudu pada piringan poros penggerak. Pada Penelitian ini menggunakan metode eksperimental yaitu melihat secara langsung bagai mana pengaruh variasi sudu pada priringan poros penggerak turbin angin savonius terhadap daya listriknya. Dari penelitian tersebut, didapatkan hasil daya listrik tertinggi yaitu sebesar 2,07 watt dengan efisiensi turbin 1,12% pada variasi sudu pada piringan poros penggerak turbin angin, akan tetapi pada variasi sudu terjadi efisiensi tertinggi yaitu 1,7 % dengan daya listrik sebesar 2,45 watt. Dari penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa dengan variasi sudu pada piringan poros penggerak turbin angin daya listrik yang dihasilkan akan semakin besar.
|
|
Publisher |
UNIVERSITAS ISLAM MALANG
|
|
Contributor |
—
|
|
Date |
2022-03-25
|
|
Type |
info:eu-repo/semantics/article
info:eu-repo/semantics/publishedVersion artikel |
|
Format |
application/pdf
|
|
Identifier |
http://riset.unisma.ac.id/index.php/jts/article/view/15178
|
|
Source |
Jurnal Teknik Mesin; Vol 18, No 2; 147 - 151
2337 -6546 |
|
Language |
eng
|
|
Relation |
http://riset.unisma.ac.id/index.php/jts/article/view/15178/11861
http://riset.unisma.ac.id/index.php/jts/article/view/15178/11862 http://riset.unisma.ac.id/index.php/jts/article/downloadSuppFile/15178/2121 |
|
Rights |
Copyright (c) 2022 Jurnal Teknik Mesin
|
|