Studi Perencanaan Tebal Lapis Tambah Perkerasan (Overlay) Pada Jalan Batas Desa Tungkap - Jembatan Manggaris Kalimantan Selatan
Jurnal Rekayasa Sipil
View Archive InfoField | Value | |
Title |
Studi Perencanaan Tebal Lapis Tambah Perkerasan (Overlay) Pada Jalan Batas Desa Tungkap - Jembatan Manggaris Kalimantan Selatan
|
|
Creator |
Anwar, Chairil
|
|
Description |
Struktur perkerasan jalan sebagai komponen dari prasarana transportasi yang berfungsi sebagai penerima beban lalu lintas yang dilimpahkan melalui roda kendaraan. Karena itu struktur perkerasan perlu memiliki stabilitas yang tinggi dan kokoh selama masa pelayanan dan tahan terhadap pengaruh lingkungan dan cuaca. Kerusakan perkerasan seperti retak (craking), Lendutan sepanjang lintasan kendaraan (rutting), bergelombang, atau berlobang tidak di kehendaki terjadi pada perkerasan jalan. Dalam studi perencanaan ini yang akan direncanakan adalah perencanaan lentur (flexible pavement) Dalam Studi perencanaan ini yang akan direncanakan adalah Perkerasan Lentur (Flexible pavement ) pada jalan Bts.Ds. Tungkap – Jembatan Manggaris. Sebagaimana suatu perkerasan lentur akan mengalami penurunan kinerja sehubungan dengan beban lalulintas dan lingkungan. Pada saat perkerasan dibebani, maka beban-beban tersebut akan menyebar ke lapisan-lapisan dibawahnya dalam bentuk tegangan penyebaran. Tegangan tersebut dapat menyebabkan lendutan dan akhirnya terjadi keruntuhan, untuk mengembalikan kekuatan perkerasan, salah satu alternatif yang biasa digunakan adalah melakukan pelapisan ulang (overlay). Selain karena faktor diatas lapis tambahan juga harus diperkuat untuk memikul beban yang lebih besar dari perhitungan dari perencanaan awal.Studi perencanaan ini di lakukan di kabupaten Tapin Kalimantan Selatan. Adapun langkah studi dalam pengerjaan skripsi ini sebagai berikut : Perencanaan volume lalu lintas rencana, menghitung lendutan balik, menentukan tebal lapis tambahan (overlay), menghitung volume tebal perkerasan tambahan (overlay), membuat rencana anggaran biaya. Jumlah lalu lintas harian rata-rata adalah 19.531 SMP. Lendutan balik (dwakil) sebesar 2,37 mm berdasarkan nilai AE 18 KSAL yaitu 1,8 x 107 dengan lendutan balik yang diijinkan sebesar 1,69 mm. Tebal lapis tambah perkerasan (overlay) pada proyek jalan Batas Desa Tungkap – Jembatan Manggaris STA 110 +100 – 123+300 adalah 3 cm dengan biaya sebesar Rp 5.188.627.000 (lima milyar seratus Delapan Puluh delapan Juta Enam Ratus Dua Puluh Juta Rupiah). Kata Kunci : Perkerasan tebal lapis tambah (overlay), AE 18 KSAL, Desa Tungkap Kalimantan Selatan
|
|
Publisher |
Universitas Islam Malang
|
|
Contributor |
—
|
|
Date |
2019-01-09
|
|
Type |
info:eu-repo/semantics/article
info:eu-repo/semantics/publishedVersion Peer-reviewed Article |
|
Format |
application/pdf
|
|
Identifier |
http://riset.unisma.ac.id/index.php/ft/article/view/1775
|
|
Source |
Jurnal Rekayasa Sipil; Vol 4, No 1 (2016): Jurnal Rekayasa Sipil; 37 - 47
Jurnal Rekayasa Sipil; Vol 4, No 1 (2016): Jurnal Rekayasa Sipil; 37 - 47 2337-7739 2337-7720 |
|
Language |
eng
|
|
Relation |
http://riset.unisma.ac.id/index.php/ft/article/view/1775/1672
|
|
Rights |
Copyright (c) 2019 Chairil Anwar
|
|