Peningkatan Prestasi Belajar IPA Materi Berbagai Sumber Energi Melalui Media KABIB (Kartu Belajar Ajaib) Pada Siswa Kelas IV SDN 1 Karangan Kecamatan Karangan Kabupaten Trenggalek Semester I Tahun Pelajaran 2017/2018
Jurnal Pendidikan : Riset dan Konseptual
View Archive InfoField | Value | |
Title |
Peningkatan Prestasi Belajar IPA Materi Berbagai Sumber Energi Melalui Media KABIB (Kartu Belajar Ajaib) Pada Siswa Kelas IV SDN 1 Karangan Kecamatan Karangan Kabupaten Trenggalek Semester I Tahun Pelajaran 2017/2018
— |
|
Creator |
Muslikhah, Siti
|
|
Description |
Media pembelajaran merupakan komponen yang sangat penting dalam menentukan keaktifan dan keberhasilan suatu pembelajaran. Guru sebagai agen pembelajaran dituntut untuk selalu mengembangkan keprofesiannya, dengan cara menggunakan media pembelajaran yang sesuai dengan materi yang diajarkan. Penelitian ini menggunakan model ADDIE, model prosedural yang menunjukkan langkah-langkah dalam pengembangan. Langkah-langkah prosedural dari model ADDIE terdiri dari langkah analysis, design, development, implementation serta evaluation. Media yang digunakan dalam penelitian ini adalah media KABIB. Tujuan dari penelitian ini (1) mengetahui kevalidan media KABIB untuk meningkatkan kemapuan memahami berbagai sumber energi kelas IV, (2) mengetahui keefektifan media KABIB untuk meningkatkan kemampuan memahami berbagai sumber energi kelas IV. Manfaat penelitian ini bagi siswa yang menjadi subyek penelitian adalah meningkatnya prestasi belajar dalam materi Berbagai Sumber Energi. Manfaat bagi guru adalah meningkatan kemampuan guru dalam memilih media pembelajaran yang sesuai dengan materi ajar sehingga siswa menjadi aktif, kreatif, inovatif, efektif dan menyenangkan, Penelitihan ini adalah penelitian Tindakan (action research). Pembelajan IPA materi Berbagai Sumber Energi ini dirancang dalam dua siklus. Hasil penelitian: pada siklus I hasil pembelajaran peserta didik belum tuntas, siswa yang mencapai ketuntasan sebanyak 14 anak dengan prosentase 70 %. Pada Siklus II hasil pembelajaran peserta didik sudah mencapai ketuntasan, karena siswa yang telah tuntas sebanyak 17 anak dengan prosentase sebesar 85 %. Terjadi peningkatan nilai rata-rata dari 69,25 pada siklus I menjadi 80 pada siklus II. Hal ini berarti hasil belajar siswa meningkat 10,75. Kesimpulan penelitian ini adalah media KABIB dapat meningkatkan Prestasi Belajar IPA Materi Berbagai Sumber Energi Pada Siswa kelas IV semester II tahun pelajaran 2017-2018 di SDN 1 Karangan Kecamatan Karangan, Kabupaten Trenggalek.
|
|
Publisher |
Lembaga Penelitian dan Pengabdian Universitas Nahdlatul Ulama Blitar
|
|
Date |
2019-10-31
|
|
Type |
info:eu-repo/semantics/article
info:eu-repo/semantics/publishedVersion |
|
Format |
application/pdf
|
|
Identifier |
https://journal.unublitar.ac.id/pendidikan/index.php/Riset_Konseptual/article/view/165
10.28926/riset_konseptual.v3i4.165 |
|
Source |
Jurnal Pendidikan : Riset dan Konseptual; Vol 3 No 4 (2019): Volume 3, Nomor 4, Oktober 2019; 333-342
Jurnal Pendidikan : Riset dan Konseptual; Vol 3 No 4 (2019): Volume 3, Nomor 4, Oktober 2019; 333-342 2598-2877 2598-5175 |
|
Language |
eng
|
|
Relation |
https://journal.unublitar.ac.id/pendidikan/index.php/Riset_Konseptual/article/view/165/188
|
|
Rights |
Copyright (c) 2019 Jurnal Pendidikan : Riset dan Konseptual
http://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0 |
|