Analisis Kesalahan dalam Menyelesaikan Soal Sistem Persamaan Linear pada Aljabar Linier Elementer
Briliant: Jurnal Riset dan Konseptual
View Archive InfoField | Value | |
Title |
Analisis Kesalahan dalam Menyelesaikan Soal Sistem Persamaan Linear pada Aljabar Linier Elementer
|
|
Creator |
Mahmudah, Wilda
|
|
Subject |
Mathematics, mathematics education
Analisis Kesalahan; Sistem Persamaan Linier; Aljabar Linier Elementer; OBE |
|
Description |
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis kesalahan yang dilakukan oleh mahasiswa dalam menyelesaikan soal Aljabar Linier Elementer pada materi Sistem Persamaan Linier beserta penyebabnya. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif dengan teknik pengumpulan data berupa tes uraian dan wawancara. Subyek penelitian adalah mahasiswa semester II Prodi Pendidikan Matematika Universitas Qomaruddin. Langkah-langkah yang dilakukan adalah mengumpulkan data, menganalisis data, dan menarik kesimpulan. Dari hasil analisis data diperoleh bahwa jenis kesalahan yang terjadi dalam menyelesaikan soal Sistem Persamaan Linier pada Aljabar Linier Elementer adalah kesalahan konsep sebesar 20,3%, kesalahan prosedur 24,6%, dan kesalahan keterampilan komputasi 34,7%. Jenis kesalahan terbesar adalah kesalahan keterampilan komputasi, hal ini menunjukkan bahwa Aljabar Linier Elementer membutuhkan kemampuan perhitungan dan ketelitian untuk menyelesaikan setiap soalnya. Kesalahan konsep yang ditemui yakni tidak menggunakan konsep yang ada untuk mengidentifikasi kekonsistenan suatu SPL dan konsep OBE dengan benar. Kesalahan prosedur yang ditemui yakni tidak mampu memanipulasi langkah-langkah dalam OBE dan salah dalam pengambilan kesimpulan. Sedangkan kesalahan komputasi yang ditemui yakni kesalahan dalam perhitungan dikarenakan kurang teliti saat melakukan perhitungan.
|
|
Publisher |
Universitas Nahdlatul Ulama Blitar
|
|
Contributor |
—
|
|
Date |
2020-08-31
|
|
Type |
info:eu-repo/semantics/article
info:eu-repo/semantics/publishedVersion — Eksperimental |
|
Format |
application/pdf
|
|
Identifier |
https://jurnal.unublitar.ac.id/index.php/briliant/article/view/463
10.28926/briliant.v5i3.463 |
|
Source |
Briliant: Jurnal Riset dan Konseptual; Vol 5, No 3 (2020): Volume 5 Nomor 3, Agustus 2020; 449-456
BRILIANT: Jurnal Riset dan Konseptual; Vol 5, No 3 (2020): Volume 5 Nomor 3, Agustus 2020; 449-456 2541-4224 2541-4216 |
|
Language |
ind
|
|
Relation |
https://jurnal.unublitar.ac.id/index.php/briliant/article/view/463/pdf
|
|
Rights |
Copyright (c) 2020 Briliant: Jurnal Riset dan Konseptual
http://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0 |
|