Record Details

PENINGKATAN KEBERDAYAAN MASYARAKAT PESISIR DESA TAMBAK CEMANDI SIDOARJO DALAM PENGOLAHAN LIMBAH CANGKANG KERANG MENJADI PAKAN TERNAK

e-Prosiding SNasTekS

View Archive Info
 
 
Field Value
 
Title PENINGKATAN KEBERDAYAAN MASYARAKAT PESISIR DESA TAMBAK CEMANDI SIDOARJO DALAM PENGOLAHAN LIMBAH CANGKANG KERANG MENJADI PAKAN TERNAK
 
Creator A’yuni, Qurrota
A’yuni, Qurrota
Widiyanti, Atik
Fitri Ulfindrayani, Ika
Risah Prayogi, Yanuar
Arif, Sonhaji
Fitria Laila Ningsih, Anggun
 
Subject Limbah Cangkang Kerang, Pakan Ternak, Desa Tambak Cemandi Sidoarjo
 
Description Limbah cangkang kerang menjadi permasalahan utama di Desa Tambak Cemandi Sidoarjo karena jumlahnya yang melimpah dan terus-menerus bertambah. Upaya untuk mengurangi limbah tersebut telah dilakukan namun belum optimal. Sebagaian besar warga menjadikan limbah cangkang kerang sebagai bahan urukan halaman rumah dan menumpuknya begitu saja hingga menjadi gunung cangkang. Tumpukan cangkang membuat lingkungan sekitar menjadi kumuh dan menimbulkan bau yang tidak sedap serta menjadi sarang kawanan tikus dan serangga yang berdampak negatif bagi kesehatan warga. Di sisi lain, cangkang kerang mengandung kalsium yang tinggi, protein, dan fosfor sehingga dapat dimanfaatkan sebagai pakan ternak terutama bagi unggas petelur untuk meningkatkan kualitas telurnya. Minimnya pemahaman warga terhadap manfaat cangkang kerang menyebabkan tidak ada yang mengolahnya menjadi suatu produk yang lebih bermanfaat dan bernilai ekonomi tinggi. Dalam mengatasi permasalahan tersebut, metode yang dilakukan dalam program pengabdian masyarakat ini adalah melakukan sosialisasi dan pelatihan mengenai pengolahan limbah cangkang kerang menjadi pakan ternak serta menghibahkan alat-alat yang diperlukan agar selanjutnya dapat digunakan oleh warga Desa Tambak Cemandi Sidoarjo. Berdasarkan hasil kuisioner setelah dilakukan pelatihan menunjukkan adanya peningkatan pemahaman dan keterampilan warga untuk mengolah limbah cangkang kerang menjadi pakan ternak. Untuk mengatasi keterbatasan alat dilakukan pengadaan mesin penepung cangkang sehingga membantu warga dalam mengolah limbah cangkang kerang menjadi pakan ternak.
 
Publisher e-Prosiding SNasTekS
 
Date 2020-05-31
 
Type info:eu-repo/semantics/article
info:eu-repo/semantics/publishedVersion
Peer-reviewed Article
 
Format application/pdf
 
Identifier https://journal.unusida.ac.id/index.php/snts/article/view/117
 
Source e-Prosiding SNasTekS; Vol. 1 No. 1 (2019): e-Prosiding SNasTekS ; 463-472
 
Language eng
 
Relation https://journal.unusida.ac.id/index.php/snts/article/view/117/102