APLIKASI KOMUNIKASI LINGKUNGAN DALAM PENGELOLAAN SAMPAH RUMAH TANGGA
e-Prosiding SNasTekS
View Archive InfoField | Value | |
Title |
APLIKASI KOMUNIKASI LINGKUNGAN DALAM PENGELOLAAN SAMPAH RUMAH TANGGA
|
|
Creator |
Suryandari, Nikmah
Eka D, Bani Hidayatul R, Teguh |
|
Description |
Pertambahan jumlah sampah yang tidak diimbangi dengan pengelolaan yang ramah lingkungan akan menyebabkan terjadinya perusakan dan pencemaran lingkungan (Kustiah, 2005:1). Saat ini hampir seluruh pengelolaan sampah berakhir di TPA sehingga menyebabkan beban TPA menjadi sangat berat, selain diperlukan lahan yang cukup luas, juga diperlukan fasilitas perlindungan lingkungan yang sangat mahal. Semakin banyaknya jumlah sampah yang dibuang ke TPA salah satunya disebabkan belum dilakukannya upaya pengurangan volume sampah secara sungguh-sunguh sejak dari sumber (Tuti Kustiah : 2005:3). Upaya strategis yang dilakukan dapat dilakukan oleh pemerintah dalam mengatasi persoalan sampah adalah dengan mendorong partisipasi masyarakat dalam pengelolaan sampah dengan melakukan reduksi sampah di sumbernya (rumah tangga). Kegiatan pengelolaan sampah rumah tangga ini melibatkan ibu-ibu rumah tangga yang menjadi sasaran program ini. Kegiatan dilakukan di Desa Kesek Kecamatan Labang Bangkalan. Ibu rumah tangga memiliki peran kunci dalam pengelolaan sampah karena mereka yang sehari-hari menangani sampah mulai dari rumah tangga sampai pengolahan. Tujuan dari kegiatan ini adalah (1) Memberikan pengetahuan dan pemahaman mengenai pentingnya pengelolaan sampah rumah tangga mulai dari sumbernya (2) Memberikan wawasan mengenai dampak buruk akibat sampah yang tidak terurus dan tertangani dengan tepat (3) Memberikan pengetahuan dan pemahaman tentang dampak kerusakan yang terjadi dari perilaku membuang sampah secara sembarangan (4) Memberikan pengetahuan dan pemahaman tentang solusi pengelolaan sampah yang biasa dikenal sebagai 3R (Reduce, Reuse, Recycle).
|
|
Publisher |
e-Prosiding SNasTekS
|
|
Date |
2020-05-31
|
|
Type |
info:eu-repo/semantics/article
info:eu-repo/semantics/publishedVersion Peer-reviewed Article |
|
Format |
application/pdf
|
|
Identifier |
https://journal.unusida.ac.id/index.php/snts/article/view/69
|
|
Source |
e-Prosiding SNasTekS; Vol. 1 No. 1 (2019): e-Prosiding SNasTekS ; 1-8
|
|
Language |
eng
|
|
Relation |
https://journal.unusida.ac.id/index.php/snts/article/view/69/110
|
|